Siapa saja yang boleh ikut kelas di Omah Wulangreh?
Wanita dan pria mulai usia 16 tahun hingga tak terbatas usia dan anak mulai usia 4 - 15 tahun. Kelas ini dimulai dari materi basic, sehingga ramah untuk pemula bahkan yang belum pernah menari sekalipun.
Syarat apa saja yang diperlukan untuk bergabung di kelas ini?
Niat, komitmen, serta hati yang gembira untuk belajar menari.
Kapan kelas perdana akan dilaksanakan?
Minggu kedua Mei, sesuai dengan jadwal masing-masing kelas. Dalam 1 bulan terdapat 4x pertemuan.
Latihannya di mana?
Latihannya di Wulangreh Omah Budaya. Jalan Siaga Raya No. 77A, Pejaten Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan 12510.
Biaya pendaftaran dan bulanan dibayarkan di awal pada saat pendaftaran dan mengisi formulir. Selanjutnya biaya bulanan dibayarkan di awal bulan paling lambat tanggal 10 setiap bulannya.
Jika sudah punya kain dan stagen sendiri boleh dipakai?
Boleh, silakan. Boleh menggunakan jenis kain apapun (jarik, endek, cinde, batik, tenun), selama panjangnya 2 m - 2,1 m dan nyaman digunakan untuk bergerak, silakan dipakai. Dan jika sudah punya stagen atau korset sendiri, boleh dipakai.
Jika masih bingung, saya harus kontak ke mana?
Hubungi admin kami via WhatsApp +62 812 9161 6910 atau bisa juga email ke info@omahwulangreh.com
Terimakasih telah melakukan pendaftaran.
Selanjutnya silakan melakukan transfer sejumlah total pembayaran ke rekening:
Bank Central Asia (BCA) a.n Yay Wulangreh Omah Budaya
Jika sudah melakukan pembayaran, silakan upload bukti transfer di link dibawah. Kemudian Admin kami akan menghubungi Anda melalui WhatsApp maksimal 2x24 jam setelah bukti transfer dikirimkan.